Orang Gemuk Sedunia Dipegang Manuel Uribe


Orang Gemuk

Manuel Uribe seorang pria asal mexico merupakan orang terberat sedunia, Dia tercatat di Guinness World Record pada tahun 2006 dengan berat 560 Kg.

Memang bangga juga bila kita menjadi atau tercatat sebagai orang yang terkenal sedunia sebagai yang ter... dan ter... yang dimiliki masing-masing individu. Namun kegemukan yang dialami oleh Manuel Uribe membuat dirinya tidak dapat bergerak dari atas tempat tidurnya sendiri. Bahkan untuk membersihkan dirinya dia perlu bantuan orang lain, Ia mengandalkan ibu serta teman-temannya untuk membersihkan dan makan juga.

Tetapi Manuel Uribe sempat menikah dengan Solis Claudia pada tahun 2008. Sewaktu remaja Manuel Uribe merupakan anak yang gemuk pula. Pada saat remaja beratnya sudah mencapai 115 Kg, dan pertumbuhan terhadap badannya mulai terasa berangsur naik pada tahun 1992, terangnya.

Manuel Uribe meninggal dunia pada usia 48 tahun, hari Senin (26/05). Dokter belum dapat memberikan keterangan detail tentang kematiannya, kemungkinan kondisi jantung yang dialami serta diyakini mengalami masalah pada hatinya.


Dua orang yang tercatat sebagai orang tergemuk di Dunia :


Mayra Rosales

Mayra Rosales seorang wanita asal Texas yang mencapai berat badan 495 Kg. Dalam headline berita dikabarkan dia dituduh membunuh putra adiknya, pengadilan membebaskannya dan dinyatakan tidak bersalah dan bebas diputuskan karena dia terlalu besar untuk membunuh. Dia bahkan tidak bisa mengangkat lengan untuk menyerang keponakannya karena tubuhnya begitu besar.

Kenneth Brumley

Kenneth Brumley seorang pria yang terkenal dalam film Dokumenter Channel 4 BodyShock Ayah Setengah Ton. Dia mempunyai berat badan hingga 468 Kg, Ayah dari 4 orang anak ini yang terikat di tempat tidur selama empat tahun. Dia diterima sebagai pasien bypass lambung di Renaissance Hospital di Houston, Texas.

Hidup normal memang sangat menyenangkan, sedari itu kita harus menjadi orang yang selalu bersyukur atas nikmat yang telah diberikan. Kita jangan selalu melihat keatas terus sehingga kita tidak akan merasa puas. Karena itu kita harus dapat berbagi dengan yang lainnya.

Diambil dari berbagai Sumber terpecaya.